DEMAK - Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si. M.M., bersama Bupati dan jajaran Forkopimda Kabupaten Demak menghadiri peresmian PT Indo Karya Beton oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Demak, Jateng, Senin (18/9/2023).
Indo Karya Beton sendiri merupakan perusahaan inovatif yang berkembang di bidang pembuatan tiang pancang beton.
Dalam kesempatan itu, Menteri PUPR menyampaikan bahwa tiang pancang beton di wilayah Jawa Tengah masih banyak dibutuhkan. Dimana pabrik yang memproduksi tiang pancang ini masih sedikit, namun kebutuhan atau permintaannya cukup tinggi.
"Pemain tidak terlalu banyak. Kalau demand-nya di Jateng sedang membangun jalan tol Solo-Jogja yang butuh tiang pancang untuk jembatan layang. Tol Bawen-Jogja dan Demak ini juga membangun tol. Demand masih besar di Indonesia. Produksi dari IKB ini bisa membantu dan mempercepat pembangunan, " katanya.
Sementara Pj. Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana, berharap hadirnya pabrik tiang pancang beton tersebut mampu menyerap ratusan pekerja sehingga mengurangi angka pengangguran di Jateng.
Dikatakannya, Pemprov Jateng terus berusaha menguatkan pendidikan vokasi untuk menyiapkan tenaga kerja yang mumpuni bagi investor. Pendidikan vokasi mengedepankan lulusannya bisa siap kerja sesuai kebutuhan pabrik.
"Kita kembangkan supaya setiap ada investor masuk ketersediaan pekerja kita selalu siap. Arahan ini kami sampaikan juga ke bupati wali kota, " katanya.
Ia berpesan agar PT Indo Karya Beton terus memberdayakan masyarakat sekitar agar ikut membantu mengurangi angka pengangguran di wilayah Jawa Tengah. Ia juga meminta agar PT Indo Karya Beton terlibat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program CSR.
"Jangan lupa, perhatikan juga pengelolaan limbah, teknologi ramah lingkungan, dan melestarikan lingkungan sekitar, " pungkasnya. (Pendim0716).